LOKERSAYA.COM – Situs Lowongan Kerja Terbesar Di Indonesia, Pemprov Jambi Butuh Tenaga Guru Pada CPNS 2018. Pemprov Jambi Tunggu Persetujuan Usulan CPNS 2018. Konon, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi akan membuka peluang untuk menerima Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di tahun 2018. Memang pemerintah akan merencanakan pembukaan rekrutmen aparatur sipil negera pada tahun depan khusus dilingkungan daerah. Hal ini memberikan angin segar bagi pelamar setanah air yang belum beruntung diterima pada penerimaan CPNS 2017. Salah satunya mengenai informasi lowongan CPNS 2018 dilingkungan pemprov jambi. Dikabarkan Pemprov jambi tinggal menunggu persetujuan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) untuk mewujudkan hal itu. Pasalnya pemerintahan kota jambi sudah mengirimkan usulan kepada menpan dan tinggal menunggu persetujuan saja
Hal ini seperti dikatakan oleh Husairi selaku Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jambi, Beliau mengatakan bahwa, jika nantinya usulan itu disetujui pusat maka 2018 Pemprov akan menerima CPNS. Namun, tak semua bidang akan mendapat jatah penerimaan CPNS ini. “Hanya untuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang kekurangan jumlah tenaga saja. Kita proyeksikan hanya untuk Dinas Pendidikan Provinsi,” kata Husairi
Kemudian Beliau mengatakan pada Penerimaan 2018, berpeluang hanya untuk penambahan tenaga pengajar atau guru. Sebab, jumlah guru memang masih kurang, ditambah lagi tahun ini banyak guru pensiun.
BACA JUGA :
Lowongan CPNS 2018, Pemprov Jatim Pastikan Buka Formasi
Seleksi Lowongan CPNS 2018 Berkisar 100 Ribu Formasi
Kabar Gembira, Penerimaan CPNS 2018 Daerah Bakal Dibuka
CPNS Tahun 2018, Pemerintah Kota Tegal Ajukan 300 Formasi
CPNS 2018, Pemko Batam Butuh Tenaga Pendidik, Medis dan Teknis
“Tapi angka pastinya belum, kita menunggu usulan formasi dari Dinas Pendidikan,” katannya.
Ketika ditanyakan apakah guru honor nanti yang akan diangkat menjadi PNS? Husairi mengatakan, akan meminta petunjuk ke Kementerian terlebih dahulu, apakah itu diperbolehkan secara aturan. “Kita masih melakukan pengkajian, inginya tenaga honor juga diajukan,” katanya.
Secara terpisah, Agus Herianto selaku Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi,menyebutkan memang belum mengajukan formasi tersebut, sebab masih dilakukan perhitungan kembali berapa jumlah kekurangan guru di Provinsi Jambi.. Jika nantinya penghitungan selesai, dan jumlah kekurangan guru sudah diketahui pasti maka pihaknya akan segera mengajukan formasinya. “Kita masih pendataan, sebab tahun ini banyak guru yang pensiun ditambah jumlahnya yang ada memang belum mencukupi,” ujar Agus.
Nah demikianlah informasi mengenai penerimaan CPNS 2018 yang bakal dibuka pada tahun depan, semoga saja rekrutmen CPNS ini dapat direalisasikan sehingga mampu memberikan peluang kepada masyarakat luas untuk berpartipasi dalam mengikuti seleksi CPNS.